Detail Cantuman
Akuntansi Syariah
Pengelolaan Dana Desa dalam Perspektif Maqashid Syariah (Studi Kasus Desa Wangunsari, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengelolaan dana desa di Desa Wangunsari dan kesesuaian tema maqashid syariah dalam mengelola dana desa yang disalurkan oleh pemerintah ke Desa Wangunsari. Objek penelitian ini adalah Desa Wangunsari Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Data yang dikumpulkan diolah dengan metode thematic analysis sehingga menghasilkan temuan-temuan tema yang relevan. Hasil penelitian ini dari tema-tema yang ditemukan dinilai telah efektif sesuai dengan peraturan pemerintah, diantaranya yaitu: 1). Maksimalnya keterlibatan sekretaris desa; keterlibatan tokoh masyarakat dan masyarakat sangat maksimal. 2). Proses pencairan anggaran kegiatan terstruktur; terpenuhinya aspek pemberdayaan masyarakat. 3). Pencatatan transaksi kegiatan teratur dengan baik namun penggunaan aplikasi belum maksimal. 4). Kesesuaian anggaran dalam perencanaan. 5). Keefektifan penyesuaian program dalam setahun dan anggaran yang disalurkan sangat transparan. Serta pengelolaan dana desa di Desa Wangunsari telah sesuai dengan perspektif maqashid syariah, hal ini dibuktikan dengan temuan bahwa Desa Wangunsari menjadikan kemaslahatan umat (al-maslahah) dan keadilan (al-adalah) sebagai unsur yang paling penting, dimana hal tersebut telah mencakup lima prinsip maqashid syariah Imam al-Ghazali.
Ketersediaan
S 1696/24 | S 1696/24 | Rak Skripsi | Tersedia |
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
S 1696/24
|
Penerbit | STEI SEBI : Depok., 2024 |
Deskripsi Fisik |
77 hlm.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
SKR
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Anggi Repangga Hakim
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas
Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya
STEI SEBI REPOSITORY
Repositori STEI SEBI dikembangkan sebagai tempat koleksi-koleksi karya sivitas akademika STEI SEBI disimpan & disebarluaskan.