Detail Cantuman
Perbankan Syariah
Analisis Minat Penggunaan QRIS Bank Syariah pada Pelaku UMKM (STUDI KASUS : BSI KCP Jakarta Cibubur 1)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penggunaan QRIS Bank Syariah pada pelaku UMKM. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penggunaan QRIS Bank Syariah merupakan hal yang penting bagi pelaku UMKM agar dapat menjadi dorongan/motivasi untuk menggunakan transaksi digital, khususnya QRIS. Fakor kepribadian, faktor motivasi, faktor keyakinan dan sikap, faktor gaya hidup, faktor pelayanan, faktor lokasi merupakan kunci utama guna tercapainya minat penggunaan QRIS pada pelaku UMKM. Teknik pengambilan data pada penelitian ini dilakukan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bahwa 5 pelaku UMKM dari 5 pelaku UMKM menyatakan belum cukup kuat untuk menggunakan QRIS. 2 pelaku UMKM dari 5 lebih menggunakan QRIS Ovo, Gopay, Shopee masih mendapatkan manfaat dari QRIS seperti pelayanan mudah, prosedur mudah dimengerti yang dapat mendorong Bank Syariah agar dapat mengimplementasikan QRIS BSI secara efektif dan efisien agar menarik minat penggunaan QRIS bagi yang belum menggunakan QRIS BSI. selain itu, 2 dari 5 pelaku UMKM juga turut memilih menggunakan pembayaran tunai, dikarenakan adanya biaya penggunaan yang sulit untuk pelaku UMKM.
Ketersediaan
S 1489/23 | S 1489/23 | Rak Skripsi | Tersedia |
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
S 1489/23
|
Penerbit | STEI SEBI : Depok., 2023 |
Deskripsi Fisik |
75 hlm.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
SKR
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
-
|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
Anna Rufaida
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain
Lampiran Berkas
Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya
STEI SEBI REPOSITORY
Repositori STEI SEBI dikembangkan sebagai tempat koleksi-koleksi karya sivitas akademika STEI SEBI disimpan & disebarluaskan.