Detail Cantuman

No image available for this title

Akuntansi Syariah

Parameter Alternatif dalam Penilaian Tingkat Kesehatan Bank Umum Syariah di Indonesia



Sejauh ini parameter penilaian tingkat kesehatan bank syariah hanya menggambarkan kualitas kesehatan finansial perusahaan. Parameter penilaian kesehatan ini tidak cukup bagi perbankan syariah. Dikarenakan bank syariah
memiliki karakteristik yang berbeda dengan bank konvensional. Dimana perbankan syariah dikembangkan sebagai lembaga keuangan yang menjalankan fungsi dan perannya berdasarkan prinsip-prinsip syariah yang tujuannya tidak hanya terfokus pada tujuan komersil dalam mencapai keuntungan maksimal semata namun juga bertujuan untuk memberikan kesejahteraan bagi masyarakat. Oleh karena itu, perlu adanya parameter yang lebih komprehensif dalam mengevaluasi kesehatan perbankan syariah. Dalam penelitian ini, paramater alternatif tingkat kesehatan bank syariah yang diwakili oleh Bank Mamalat Indonesia (BMI), Bank Syariah Mandiri (BSM), dan Bank Mega Syariah (BMS) adalah penilaian yang mencakup Faktor Permodalan (Capital), Kualitas Aset (Asset Quality), Rentabilitas (Earning), Likuiditas
(Liquidity), Kontribusi Pembangunan Ekonomi (KPE), Kontribusi Kepada Masyarakat (KKM), Kontribusi Untuk Stakeholder (KUS), Peningkatan Kapasitas SDI dan Riset (PKSR), dan Distribusi Pembangunan Ekonomi (DPE). Berdasarkan hasil penilaian dengan menggunakan parameter alternatif yang dirumuskan, secara keseluruhan tingkat kesehatan bank syariah di Indonesia yang diwakili oleh BMI, BSM, dan BMS dalam periode 2008-2010 termasuk dalam tingkat kesehatan “Cukup Sehat”. Namun secara parsial, tingkat kesehatan BMI lebih tinggi dibandingkan dengan BSM dan BMS. Nilai kumulatif setelah pembobotan dari BMI adalah sebesar 77,37, nilai ini lebih tinggi 5,46 dari BSM dan lebih tinggi 4,52 dari BMS. Nilai kumulatif setelah pembobotan dari BSM adalah sebesar 71,92 dan nilai dari BMS adalah sebesar 72,85. Selisih BMS dengan BSM adalah sebesar 0,93.



Ketersediaan

S 239/12S 239/12Rak SkripsiTersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
S 239/12
Penerbit STEI SEBI : Depok.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas


Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya


STEI SEBI REPOSITORY


Repositori STEI SEBI dikembangkan sebagai tempat koleksi-koleksi karya sivitas akademika STEI SEBI disimpan & disebarluaskan.